Khasiat dan Manfaat Lengkuas
Khasiat dan Manfaat Lengkuas
Nama Ilmiah Lengkuas : Alpinia galanga
Nama Lain Lengkuas (Daerah) : Langkueh, Lengkues, Lengkueh, Lingkuas, Engkuas, Ringkuas, Lingkoas, Lincuas, Langkuasa, dan Hingkuase.
Nama Asing Lengkuas : Grote galanga (Belanda), Galanga de inde (Perancis), Groser galgant (Jerman), Greater galangan, Java galanga (Inggris), Khulanyan (Arab), Kong deng (Kamboja), Langkuas (Filipina), Padagoji (Burma), Kulayan (Urdu India).
Ciri-Ciri Tanaman Lengkuas :
Sosok Lengkuas : Semak berumur tahunan.
Tinggi Lengkap : Mencapai 1,5-2,5 m
Batang Lengkuas : Berupa batang semu yang terdiri dari helaian daun.
Rimpang Lengkuas : Ada 2 jenis lengkuas yang ditemukan di Jawa, yakni yang berkulit rimpang merah dan yang berkulit merah umumnya memiliki sarat yang lebih besar.
Daun Lengkuas : Bentuk bulat panjang dengan ujung meruncing, permukaan atas hijau mengkilap, sedangkan permukaan bawah pucat, terlihat garis putih agak keras pada tepi daun.
Bunga Lengkuas : Berwarna putih kehijauan, lembaran lidah bunga berwarna putih bergaris merah dengan ujung bercuping dua.
Tempat Tumbuh Lengkuas :
Lengkuas ditemukan menyebar diseluruh dunia. Untuk tumbuhnya, lengkuas menyukai tanah gembur, sinar matahari banyak, sedikit lembab, tetapi tidak tergenang air. Kondisi tanah yang disukai berupa tanah liat berpasir, banyak mengandung humus, beraerasi dan drainase baik. Ketinggian tempatnya, didataran rendah hingga ketinggian 1.200 m dpl.
Pengembangbiakan Lengkuas :
Perbanyakan tanaman lengkuas dengan potongan rimpang yang sudah memiliki mata tunas. Selain itu dapat pula dengan memisahkan sebagian rumpun anakan.
Kandungan Lengkuas :
Lengkuas mengandung minyak atsiri berwarna kehijauan yang mengandung methyl cinamate 48%, cineol 2-30%, kamfer, d-pinen, galangin, dan eugenol (yang membuat pedas). Selain itu juga mengandung sesquiterpene, camphor, galangol, cadinine, hydrate hexahydro cadalene, dan kristal kuning.
Khasiat Lengkuas :
1. Mengobati Penyakit Kulit
Rimpang lengkuas ditambah bawang putih sebanyak 4 kali rimpang, ditumbuk halus dan dijadikan bubur. Tempelkan ramuan tersebut ditempat yang sakit. Untuk kurap menahun, tambahkan sedikit cuka ke ramuan tersebut. Selain itu, rimpang segar yang dicacah sampai timbul sertanya dan diberi sedikit cuka dapat digunakan untuk menggosok panu dikulit.
2. Sebagai Obat Tetes Telinga
Rimpang yang muda ditumbuk dan diperas airnya, air tersebut dapat diteteskan sebagai obat telinga.
3. Obat gosok, pelancar kemih, dan obat penguat empedu rimpang lengkuas diiris-iris dan direndam dalam alkohol, kemudian digosokkan pada rumput.
4. Mengobati Rematik
Rimpang lengkuas direbus, airnya yang masih hangat dugunakan untuk mandi.
5. Penyakit Lain
Rimpang lengkuas yang dijadikan bumbu dapur dicampur dalam masakan sehari-hari dipercaya dapat menguatkan lambung dan isi perut, memperbaiki pencernaan, mengeluarkan lendir di saluran pernafasan, menyembuhkan sakit kepala dan nyeri dada, serta menambah nafsu makan.
Sumber :
Arif Fauzi, 2009, Aneka Tanaman Obat dan Khasiatnya, Media Pressindo, Yogyakarta
0 Response to "Khasiat dan Manfaat Lengkuas"
Post a Comment