-->

Peribahasa Indonesia Dengan Kata "Air"

Berikut ini adalah daftar Kumpulan Peribahasa Indonesia dengan kata "Air" 
Memancing di air Keruh
Menggunakan kesempatan dalam kesempitan
Air beriak tanda tak dalam
Orang yang banyak bicaranya serta sombong biasanya tidak banyak ilmu atau bodoh
Air tenang menghanyutkan
Orang yang pendiam biasanya memiliki banyak pengetahuan
Air susu dibalas dengan air tuba
Kebaikan dibalas dengan kejahatan
Menjilat air ludah
Tidak tahu malu, meminta kembali barang yang telah diberikan orang lain
Ada air ada ikan
Dimana kita berdiam diri disitu kita dapat rejeki
Bagaikan air didaun talas
Orang mempunyai pendirian tidak tetap atau selalu berubah-ubah
Bagaikan menuang secawan air tawar ke laut
Sia-sia memberikan sesuatu yang kecil atau tidak berharga kepada orang yang kaya
Air jernih ikannya jinak
Semua serba menyenangkan, diibaratkan pada sebuah negeri atau daerah yang aman, tentu rakyatnya hidup tenteram dan makmur
Sambil menyelam minum air 
Dua, tiga pekerjaan dapat terselesaikan dalam satu waktu
Air tenang jangan disangka tiada buayanya
Orang yang diam jangan dikira tidak berani atau penakut   

0 Response to "Peribahasa Indonesia Dengan Kata "Air""

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel