Resep & Cara Membuat Gulai Pakis Padang
Hay bund, setiap hidangan pasti kurang jika tidak ada sayur bukan? Karena sayur selain sehat yang pasti sangat lezat jika dimasak dengan skill yang bagus hehehehe
Nah, kali ini saya mau bagi-bagi resep pakis pandang yang lezat...
Yuk catat bund ^__^
Bahan-Bahan:
- 500 grm daun pakis
- 1 ikat daun kemangi
- 100 grm teri telah digoreng
- 200 ml santan kental
- 300 ml santan encer
- 1 lembar daun kunyit
- 1 cm lengkuas geprek
- 1 batang serai memarkan
- 2 buah asam kandis
- 3 sdm minyak goreng
- garam secukupnya
BUMBU YG DIHALUSKAN :
- 10 buah cabe merah kriting
- 8 buah bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 1 cm kunyit
- 1 1/2 cm jahe
- 1/2 sdm terasi
CARA MEMASAKNYA:
- Potong daun pakir pakis muda, beserta daun kemangi, lalu cuci bersih & tiriskan.
- Panaskan Minyak goreng dlm kuali, tumis bumbu halus beserta lengkuas, serai, asam kandis & daun kunyit. hingga wangi.
- Tuang santan encer sambil diaduk aduk agar santan tdk pecah.
- Masukan daun pakis di ikuti santan kental Dan garam. aduk aduk sampai matang & empuk.
- Masukan daun kemangi & Teri goreng, aduk sebentar & angkat.
- Sajikan.
Nah, mudahkan bund?
Bantu share ya bund ^__^
0 Response to "Resep & Cara Membuat Gulai Pakis Padang"
Post a Comment